APA YANG MENJAGA KITA ?

APA YANG MENJAGA KITA ?
Andi Abi Abdullah

Sahabatku yang selalu dalam penjagaan Allah,
Pernahkah engkau mengalami suatu peristiwa yang hampir hampir saja terkena celaka, musibah, namun tiba tiba serasa ada yang menolong kita?
Pernah kah ketika akan melakukan perjalanan kemudian ada saja hambatan yang membuat kita telat atau gagal berangkat dan ternyata di depan sana mobil, pesawat, motor, mengalami musibah?
Dari mana semua itu bisa terjadi?
Kenapa kita terhindar dari musibah?
Apakah kita sedang beruntung? Tidak apes?
Atau kebetulan saja?

Saudaraku, ingatlah akan apa yang telah Allah sampaikan dalam Alquran :
  “Barang siapa yang bertakwa, maka Allah jadikan ada jalan keluar baginya.” (QS at-Thalaq 65: 2).

Ingat pula akan sebuah hadist Rasulullah Saw :
“Bersegeralah bersedekah, sebab bala bencana tidak pernah bisa mendahului sedekah." (HR. Imam Baihaqi)

Dengan taqwa, Allah akan melindungi kita dari berbagai kesulitan, dari musibah yang mungkin akan terjadi, dan menyelesaikan berbagai masalah yang sedang kitab hadapi dengan cara yang mudah, namun sering kali ketika kita sedang menghadapi masalah kemudian di ingatkan untuk kembali ke Allah malah kita sewot dan menjawab “entar aja kalau sudah gak lagi ribet, kalau masalah sudah selesai” .....  bukankah sangat mudah bagi Allah menyelesaikan masalah tersebut?
Dengan sedekah kita bisa menolak bala, mencegah musibah, karena itu awali hari dengan bersedekah seberapapun , semoga Allah jaga diri kita satu hari penuh dari bala dan bencana karena sedekah tersebut.

Satu hal lagi yang mungkin kurang kita perhatikan, ketika kita meberikan sedekah di pinggir jalan seringkali mereka yang menerima sambil mendoakan, jarang sekali yang bersedekah mendengarkan dan mengamini doa tersebut, padahal bisa jadi dari mulut sederhana mereka pintu langit dibuka dan doa tersebut di kabulkan Allah, dari merekalah kemudian kita terhindar dari bala dan bencana tanpa kita sadari, karena itu mulai sekarang rajin rajinlah bersedekah, dengarkan doa yang terucap dan aminkan, semoga Allah kabulkan doa tersebut dan menjaga kita dari musibah.

Sahabatku yang ahli sedekah,
Semoga dengan berbagi kebaikan, berbagi ilmu, berbagi rejeki, akan menjadikan kita semua menjadi orang yang lembut hati, makin sabar dan bijaksana, bertaqwa,  tercegah dari bala dan musibah,
Semoga tulisan ini menjadikan saya terjaga dari berbagai kesulitan, diberikan jalan keluar atas setiap masalah, dan dikuatkan dalam ukhuwah dengan antum semua, amin.



Komentar