MANFAAT HARTA HALAL


MANFAAT HARTA HALAL
Andi Abi Abdullah


Sahabatku yang dermawan,

Harta adalah salah satu hiasan dunia yang disukai oleh manusia hingga seseorang rela bekerja siang malam, membanting tulang , bersusah payah untuk mendapatkannya. Namun Allah telah mengingatkan kita dalam banyak ayat Alqur’an bahwa kita hanya dibolehkan mencari dan mengumpulkan harta yang HALAL, karena bila harta haram yang kita kumpulkan maka hilanglah keberkahan hidup kita, mendatangkan penyakit dan persoalan hidup serta mengeraskan hati hingga susah menerima kebenaran.
Bahkan Rasulullah telah mengingatkan dalam hadistnya tentang harta haram :

Allâh tidak akan menerima shalat seseorang tanpa berwudlu (bersuci), dan tidak akan menerima sedekah dengan harta ghulul (curian/korupsi) [HR. Muslim]

Sesungguhnya ada sebagian orang yang mengambil harta milik Allâh bukan dengan cara yang haq, sehingga mereka akan mendapatkan neraka pada hari Kiamat’ [HR. al-Bukhâri]

Harta haram tidak akan diterima walau disedekahkan dijalan Allah , bahkan neraka akan menjadi tempat bagi para pencari harta haram.
Kebalikannya dari itu, apabila harga halal yang kita makan maka kita akan diberikan keselamatan dan keberkahan, serta dijauhkan dari penyakit.


Sahabatku yang diberkahi,

Ada satu kisah menarik ketika sahabat Abdurrahman bin Auf menyedekahkan 400 dinar untuk veteran perang badar, ternyata Usman bin Afwan yang termasuk sebagai orang kaya raya di masa itu ikut antri mengambil jatah sebagai veteran perang badar, ketika ditanya oleh sahabat lain beliau menjawab

 “Harta kekayaan Abdurrahman bin Auf halal dan bersih. Memakannya akan membawa keselamatan dan berkah.”

Bukan karena rakus harta, sahabat usman bin afwan sangat mengerti kehalalan harta abdurahman bin auf dan faham manfaat memakan harta halal sehingga ikut memgambil bagian dari sedekah tersebut.
Karena itu wahai sahabat, tidak perlu sungkan atau malu ketika kita dijamu dengan harta halal maka makanlah sepuasnya, karena disitu ada keselamatan dan keberkahan.
Begitu juga dengan harta yang kita miliki, tidak perlu sungkan dan ragu untuk banyak menjamu (menyedekahkan) orang lain agar sahabat sahabat kita yang lain ikut mendapatkan keselamatan dan keberkahan.
Semoga dengan saling berbagi akan menjadikan kita pribadi yang saling mencintai,
Semoga dengan memakan harta halal kita akan mendapatkan keberkahan dan keselamatan, aamiin.

 “Berikanlah oleh kalian mahar kepada wanita (yang kamu nikahi) sebagai pemberian dengan penuh kerelaan. Kemudian jika mereka menyerahkan kepada kalian sebagian dari mahar itu dengan senang hati, maka makanlah (ambillah) pemberian itu (sebagai makanan) yang baik lagi baik akibatnya.” (Qs. An Nisa’: 4)


Komentar