MENGENAL SHOLAT ISYRAQ


MENGENAL SHOLAT ISYRAQ
Andi Abi Abdullah


Sahabatku ahli ibadah,
Selain sholat wajib yang 5 waktu  Rasulullah juga mencontohkan beberapa sholat sunah untuk kita tiru salah satunya adalah sholat ISYRAQ.
Sholat isyraq adalah sholat sunah yang dilakukan setelah kita sholat jamaah subuh di masjid kemudian tanpa meninggalkan masjid melakukan dzikir dan doa hingga matahari telah terbit sampai masuk waktu dhuha.  waktu isyraq adalah sekitar 15 menit setelah matahari terbit, sama dengan waktu awalnya sholat dhuha.
Dasar hukum yang menjadi landasan sholat isyraq adalah hadist Rasulullah Saw yang diriwayatkan Anas bin Malik radhiallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

 “Barang siapa shalat subuh berjamaah (di masjid), lalu duduk berzikir hingga terbit matahari, kemudian shalat dua rakaat (isyraq), adalah hal itu berpahala seperti pahala satu haji dan satu umrah yang sempurna, sempurna, sempurna.” (HR. at-Tirmidzi)

Dari hadist tersebut bisa diambil pemahaman bahwa pahala besar akan diberikan kepada orang yang melakukan sholat isyraq yaitu pahala senilai pahala haji dan umrah, hingga sangat diharapkan  apabila seseorang yang memiliki waktu luang setelah waktu subuh mau bersabar untuk melanjutkan ibadah dimasjid sambil menunggu lewatnya matahari terbit kemudian melakukan sholat 2 rokaat yaitu sholat Isyraq.
Namun bagi yang memiliki kesibukan diwaktu tersebut bisa mencari amalan khusus lain untuk mendapatkan keberkahan dan limpahan pahala dari Allah SWT.

Sahabatku pencari ridho Allah,
Sholat isyraq tidak hanya diperuntukkan laki laki saja, juga perempuan, namun untuk perempuan pelaksanaannya adalah di rumah, setelah sholat subuh dilanjutkan dzikir dan doa sampai masuk waktu  sholat isyraq  kemudian sholat, insyaAllah akan mendapatkan pahala yang sama dengan laki laki berupa pahala haji dan umroh. Memang ada perbedaan pendapat terkait pahala ini diantara ulama namun semua sepakat bahwa ibadah ini boleh dilakukan oleh perempuan.
Demikian yang bisa saya sampaikan semoga menambah keilmuan kita dan menambah semangat kita untuk beribadah lebih baik lagi, aamiin.



Komentar